Hakekat Cahaya Iman

Artikel Indoquran.com ini membahas tentang Cahaya Iman pada manusia, ciri-ciri orang beriman, janji-janji Allah kepada orang yg beriman, dll. Dilengkapi dengan sumber hukum dari Al-Qur'an maupun Al-Hadits.
Terdiri dari 4 (Empat) Bab:
1. Cahaya Iman
2. Keterangan Al-Qur'an Mengenai Petunjuk
3. Fungsi Al-Qur'an Bagi Orang Beriman
4.Orang-orang Beriman

Saran:
Ketika anda membaca artikel ini, dan menemukan sumber hukum dari Al-Quran, maka luangkan waktu untuk melihat dan mencermati dasar hukum tersebut pada Al-Quran dan Terjemahan Online di website ini (menu Alquran Terjemah), atau dengan menggunakan Quran Viewer yang bisa anda download dan install di komputer anda.
Jika anda mendapatkan bahwa ada dasar hukum yang tidak sesuai atau tidak cocok, maka kirim email ke admin sehingga admin indoquran.com bisa melakukan revisi atau perbaikan jika ada salah ketik / kesalahan lain yang mungkin tidak disengaja. Dengan Demikian anda juga ikut berkontribusi dalam belajar dan berbagi indoquran.com

Bab I

Cahaya Iman (Nur Iman)

Hakikat Iman

Hakikat iman (nur iman) adalah Cahaya Allah yang memancar di hati orang
yang dikehendaki Allah bersih dari segala sesuatu yang tidak disukai-Nya.
QS. Al Baqarah (2) : 257
Allah Pelindung orang-orang yang beriman; Dia mengeluarkan mereka dari
kegelapan (kekafiran) kepada cahaya (iman).
QS. Al Maidah (5) : 16
… dengan kitab itu pula Allah mengeluarkan orang-orang itu dari gelap gulita
kepada cahaya yang terang benderang dengan seizin-Nya, ... [Referensi QS 14:1, 5
; 33:43 ; 57:9 ; 65:11]
QS. An Nuur (24) : 40
barang siapa yang tiada diberi cahaya (petunjuk) oleh Allah tiadalah dia
mempunyai cahaya sedikitpun.
QS. Az Zumar (39) : 22
orang-orang yang dibukakan Allah hatinya (untuk) berserah diri lalu ia
mendapat cahaya dari Tuhannya.
Sabda Rasulullah SAW
Apabila cahaya Allah telah masuk kedalam qalbi maka dada akan menjadi lapang dan
terbuka…” Seorang sahabat bertanya, “Apakah yang demikian itu tanda-tandanya
ya Rasulullah?” Rasulullah menjawab, “Ya, orang-orang yang
mengalami hal itu lalu merenggangkan pandangannya dari negeri tipuan (dunia)
dan bersiap menuju ke negeri abadi (akhirat) serta mempersiapkan mati sebelum
mati.
QS. Al An’am (6) : 122
Dan apakah orang yang sudah mati kemudian dia Kami hidupkan dan Kami
berikan kepadanya cahaya yang terang, yang dengan cahaya itu dia dapat
berjalan ditengah-tengah masyarakat manusia, serupa dengan orang yang
keadaannya berada dalam gelap gulita yang sekali-kali tidak dapat keluar dari
padanya.
QS. Al Hadid (57) : 12
(yaitu) pada hari ketika kamu melihat orang mu'min laki-laki dan perempuan
sedang cahaya mereka bersinar di hadapan dan di sebelah kanan mereka…
Sahabat Anas bin Malik meriwayatkan
Suatu ketika Rasulullah SAW sedang berjalan-jalan. Beliau bertemu dengan
seorang sahabat Anshar bernama Haritsah. Rasulullah SAW bertanya:
"Bagaimana keadaanmu ya Haritsah?" Haritsah menjawab : "Hamba sekarang
benar-benar menjadi seorang mukmin billah". Rasulullah SAW menjawab: "Yaa
Haritsah, pikirkanlah dahulu apa yang engkau ucapkan itu, setiap ucapan itu
harus dibuktikan!" Haritsah menjawab : "Ya Rasulullah, hawa nafsu telah
menyingkir, kalau malam tiba hamba berjaga untuk beribadah kepada Allah dan
di waktu siang hamba berpuasa..." Sekarang ini hamba dapat melihat Arsy Allah
tampak dengan jelas di depan hamba... Hamba dapat melihat orang di surga
saling mengunjungi, Hamba dapat melihat orang di neraka berteriak-teriak..."
Maka Rasulullah SAW berkata : "Engkau menjadi orang yang Imannya
dinyatakan dengan terang oleh Allah SWT di hati imu".
Sabda Rasulullah SAW
“… jadilah kamu takut terhadap firasat orang-orang mukmin, sebab mereka memandang
dengan cahaya Allah…”
Fungsi Iman
Fungsi iman adalah sebagai Syarat untuk mendapat petunjuk/pimpinan Allah.
Syarat Untuk Mengerti Penjelasan Al Qur’an, dan Media Mengenal-Nya dan
Rasul-Nya

1. Syarat untuk mendapat petunjuk/pimpinan Allah.

Lihat kutipan keterangan tentang petunjuk pada Bab II Keterangan Al Qur’an
tentang Petunjuk
QS. Al Baqarah (2) : 272
Bukanlah kewajiban kamu menjadikan mereka mendapat petunjuk, tetapi
Allah yang memberi petunjuk (memberi taufiq) siapa yang dikehendaki-Nya.
QS. An Nuur (24) : 35
… Allah membimbing kepada cahaya-Nya siapa yang Dia kehendaki…
QS. Ar Ra’du (13) : 27-28
Sesungguhnya Allah menyesatkan siapa yang Dia kehendaki dan menunjuki
orang-orang yang bertaubat kepada-Nya, (yaitu) orang-orang yang beriman …
QS. Al Hajj (22) : 54
… sesungguhnya Allah adalah Pemberi Petunjuk bagi orang-orang yang beriman
kepada jalan yang lurus.
QS. Yunus (10) : 9
Sesungguhnya orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal-amal shaleh,
mereka diberi petunjuk oleh Tuhan mereka karena keimanannya…
QS. At Taghabuun (64) : 11
Dan barang siapa yang beriman kepada Allah, niscaya Dia akan memberi petunjuk
kepada hatinya.

2. Syarat Untuk Mengerti Penjelasan Al Qur’an.

Iman adalah syarat untuk dapat menyentuh (mengerti penjelasan yang paling dalam ) dari
Al Qur’an. Lihat penjelasan pada Bab III Fungsi Al Qur’an bagi orang yang beriman
QS. Asy Syura (42) : 52
Sebelumnya kamu tidaklah mengetahui apakah Al-Kitab (al-Qur'an) dan tidak
pula mengetahui apakah iman itu, tetapi Kami menjadikan padanya cahaya,
yang Kami tunjuki dengan dia siapa yang Kami kehendaki di antara hamba-hamba
Kami. [Referensi QS 4:174 ; 64:8]
QS. Al Waaqiah (56) : 77-79
sesungguhnya Al-Quran ini adalah bacaan yang sangat mulia, pada kitab yang
terpelihara (Lauhul Mahfuzh), tidak menyentuhnya kecuali orang-orang yang
disucikan.
QS. Fushilaat (41) : 53
Kami akan memperlihatkan kepada mereka tanda-tanda (kekuasaan) Kami di
segenap ufuk dan pada diri mereka sendiri, sehingga jelaslah bagi mereka bahwa Al-Qur'an itu benar.
QS. Al Ankaabuut (29) : 49
Sebenarnya, Al-Qur'an itu adalah ayat-ayat yang nyata di dalam dada orang-orang
yang diberi ilmu.
QS. Ali Imran (3) : 7
Dia-lah yang menurunkan Al-Kitab (al-Qur'an) kepada kamu. Di antara (isi)nya
ada ayat-ayat yang muhkamat itulah pokok-pokok isi al-Qur'an dan yang lain
(ayat-ayat) mutasyaabihaat. … padahal tidak ada yang mengetahui ta'wil tersebut
melainkan Allah. Dan orang-orang yang mendalam ilmunya berkata: "Kami
beriman kepada ayat-ayat yang mutasyabihat, semuanya itu dari sisi Tuhan
kami". Dan tidak dapat mengambil pelajaran (daripadanya) melainkan ulil albab.

3. Iman Media Mengenal-Nya dan Rasul-Nya

QS. Al Hadiid (57) : 19
Dan orang-orang yang beriman kepada Allah dan Rasul-Nya, mereka itu orang-orang
yang Shiddiqin dan orang-orang yang menjadi saksi di sisi Tuhan mereka. Bagi
mereka pahala dan cahaya mereka.
Tempat Iman
Tempat cahaya iman (nur iman) didalam hati.
QS. Al Hujuraat (49) : 7
… Allah menjadikan kamu cinta kepada keimanan dan menjadikan iman itu
indah dalam hatimu …
QS. Al Hujuraat (49) : 14
Orang-orang Arab Badwi itu berkata: "Kami telah beriman". Katakanlah (kepada
mereka):" Kamu belum beriman,tetapi katakanlah 'kami telah tunduk', karena
iman itu belum masuk ke dalam hatimu.
QS. Al Mujaadilah (58) : 22
Mereka itulah orang-orang yang Allah telah menanamkan keimanan dalam hati
mereka …
Hadits Qudsi
Berkata Wahab bin Munabbih, bahwa Rasulullah SAW telah bersabda :
Allah Ta'ala telah berfirman : "Sesungguhnya semua petaka langit dan bumi
akan menjadi sempit untuk merangkul Zat-Ku, akan tetapi Aku mudah untuk
dipeluk oleh qalbu (hati) seorang Mu'min." (Hadits Riwayat Ahmad)

Bab II

Keterangan Al Qur’an tentang Petunjuk

QS. Al Baqarah (2) : 120
Katakanlah: "Sesungguhnya petunjuk Allah itulah petunjuk (yang sebenarnya)".
QS. Yunus (10) : 108
… barangsiapa yang mendapat petunjuk maka sesungguhnya (petunjuk itu)
untuk kebaikan dirinya sendiri.
QS. Al Israa (17) : 15
Barangsiapa yang berbuat sesuai dengan petunjuk (Allah), maka sesungguhnya
dia berbuat itu untuk (keselamatan) dirinya sendiri …
QS. Al Israa (17) : 97
Dan barangsiapa yang ditunjuk oleh Allah, dialah yang mendapat petunjuk …
QS. Al A’raaf (7) : 178
Barangsiapa yang diberi petunjuk oleh Allah, maka dialah yang mendapat
petunjuk; dan barangsiapa yang dijadikan sesat oleh Allah, maka merekalah orang-orang yang
merugi.
QS. Maryam (19) : 76
Dan Allah akan menambah petunjuk kepada mereka yang telah mendapat
petunjuk.
QS. Al Baqarah (2) : 5
Mereka itulah yang tetap mendapat petunjuk dari Tuhan-nya,dan merekalah orang-orang
yang beruntung.
QS. Al Baqarah (2) : 38
… maka barang siapa yang mengikuti petunjuk-Ku, niscaya tidak ada kekhawatiran
atas mereka, dan tidak (pula) mereka bersedih hati.
QS. Thaahaa (20) : 123
Maka jika datang kepadamu petunjuk daripada-Ku, lalu barangsiapa yang
mengikuti petunjuk-Ku, ia tidak akan seat dan ia tidak akan celaka.

Bab III

Fungsi Al Qur’an bagi orang yang beriman

QS. Al Baqarah (2) : 97
… maka Jibril itu telah menurunkan (al-Qur'an) ke dalam hatimu dengan seizin
Allah; membenarkan apa yang sebelumnya dan menjadi petunjuk serta berita
gembira bagi orang-orang yang beriman. [Referensi QS 26 : 92-94]
QS. Ali Imraan (3) : 138
(Al-Qur'an) ini adalah penerangan bagi seluruh manusia, dan petunjuk serta
pelajaran bagi orang-orang yang bertakwa. [Referensi QS 2:2]
QS. Al Maidah (5) : 16
Dengan kitab itulah Allah menunjuki orang-orang yang mengikuti keridhaan-
Nya ke jalan keselamatan, dan (dengan kitab itu pula) Allah mengeluarkan
orang-orang itu dari gelap gulita kepada cahaya yang terang benderang dengan
seizin-Nya, dan menunjuki mereka ke jalan yang lurus.
QS. Fushilat (41) : 44
Al-Qur'an itu adalah petunjuk dan penawar bagi orang-orang yang beriman [Referensi
QS 31:2-5 ; 7:203]
QS. Al Anfaal (8) : 2
Sesungguhnya orang-orang yang beriman itu adalah mereka yang … apabila
dibacakan kepada mereka ayat-ayat Al-Qur'an, jadi bertambah iman mereka (karenanya)
dan kepada tuhanlah mereka bertawakal [Referensi QS 39:23 ; 17 : 107]
Imam Al Ghazaly mengatakan
Barangsiapa buta hatinya maka tidak akan tersentuh agama ini kecuali hanya
kulit dan tanda-tandanya saja, sedangkan intisari hakikat-hakikat agama tidak
tersentuh sama sekali. (Ihya Ulumuddin Buku IV)
Kedudukan Al Qur’an bagi mata hati adalah sama seperti kedudukan matahari
bagi mata lahiriah…, hanya dengan cahaya itu penglihatan bisa jadi sempurna (Misykat
Cahaya-Cahaya).

Bab IV

Orang-Orang yang memiliki iman

Janji Allah terhadap Orang Beriman
QS. Ali Imran (3) : 139
kamulah orang-orang yang paling tinggi (derajatnya), jika kamu orang-orang yang
beriman.
QS. Al Mujaadilah (58) : 11
niscaya Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman diantara kamu dan
orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa derajat. [Referensi QS 8:4 ;
9:20 ; 6:165]
QS. Ali Imran (3) : 152
Dan Allah mempunyai karunia (yang dilimpahkan) atas orang-orang yang beriman.
[Referensi QS 4:175 ; 17:19 ; 9:72 , 111-112 ; 32:17]
QS. At Taubah (9) : 26
Kemudian Allah memberi ketenangan kepada Rasul-Nya dan kepada orang-orang
yang beriman. [Referensi QS 13:28 ; 48:4]
QS. Al Baqarah (2) : 62
Sesungguhnya orang-orang mu'min, orang-orang Yahudi, orang-orang Nasrani
dan orang-orang Shabiin, siapa saja diantara mereka yang benar-benar beriman
kepada Allah, hari kemudian dan beramal saleh, mereka akan menerima pahala
dari Tuhan mereka. [Referensi 2:277 ; 3:57 ; 3:199 ; 4:173 ; 16:97 ; 57:19]
QS. Maryam (19) : 96
Sesungguhnya orang-orang beriman dan beramal shalih, kelak Allah Yang Maha
Pemurah akan menanamkan dalam (hati) mereka kasih sayang.
QS. Al Ahzab (33) : 43
Dan adalah Dia Maha Penyayang kepada orang-orang yang beriman.
QS. Asy Syuura (42) : 26
dan Dia memperkenankan (do'a) orang-orang yang beriman serta mengerjakan
amal yang shaleh dan menambah (pahala) kepada mereka dari karunia-Nya.
QS. Muhammad (47) : 2
Dan orang-orang yang beriman (kepada Allah) dan mengerjakan amal-amal
shaleh … Allah menghapus kesalahan-kesalahan mereka dan memperbaiki keadaan
mereka.
QS. Al Ankabuut (29) : 7
Dan orang-orang yang beriman dan beramal shaleh, benar-benar Kami
hapuskan dari mereka dosa-dosa mereka dan benar-benar Kami akan beri mereka
balasan yang lebih baik dari apa yang mereka kerjakan.
QS. Thahaa (20) : 75
Dan barangsiapa datang kepada Tuhannya dalam keadaan beriman, lagi
sungguh-sungguh beramal shaleh, maka mereka itulah orang-orang yang memperoleh
tempat-tempat yang tinggi (mulia),
QS. Al Baqarah (2) : 82
Dan orang-orang yang beriman serta beramal shaleh, mereka itu penghuni surga,
mereka kekal di dalamnya.
Ciri Orang yang Beriman
Dari cahaya iman yang ada dalam hatinya, jadilah orang-orang beriman
melakukan aktifitas-aktifitas yang mencirikan keimanannya.
QS. Al Baqarah (2) : 177
· Beriman kepada Allah, Hari Kemudian, malaikat-malaikat, kitab-kitab, nabi-nabi
· memberikan harta yang dicintai [Referensi QS 9:92 ; 3:134 ; 8:3]
· (memerdekakan) hamba sahaya
· mendirikan shalat
· menunaikan zakat
· menepati janjinya apabila ia berjanji
· sabar dalam kesempitan, penderitaan dan dalam peperangan.
QS. Ali Imran (3) : 16-17
· berdoa
· sabar
· benar
· taat
· menafkahkan hartanya (di jalan Allah) [Referensi QS 51:18]
· dan memohon ampun di waktu sahur [Referensi QS 51:18]
QS. Al Anfal (8) : 2
· Apabila disebut nama Allah gemetarlah hati mereka [Referensi QS 22:35]
· Apabila dibacakan ayat Al-Quran, jadi bertambah iman mereka
· kepada Allah mereka bertawakal [Referensi QS 3:6 ; 5:23, 57 ; 8:2 ; 10:84 ;
14:11]
· mendirikan shalat
· menafkahkan hartanya (di jalan Allah)
QS. Al Baqarah (2) : 165
Adapun orang-orang yang beriman amat sangat cintanya kepada Allah.
QS. Maryam (19) : 58
Apabila dibacakan ayat-ayat Allah maka mereka menyungkur dengan bersujud
dan menangis.
QS. At Taubah (9) : 112
bertaubat, beribadat, memuji (Allah), melawat, ruku, sujud, menyuruh berbuat
ma'ruf dan mencegah berbuat munkar dan memelihara hukum-hukum Allah.
QS Al Mu’minuun (23) : 1-9
· khusyu dalam shalatnya,
· menjauhkan diri dari (perbuatan dan perkataan) yang tiada berguna,
· menunaikan zakat,
· menjaga kemaluan,
· memelihara amanat-amanat (yang dipercayakan padanya) dan janjinya,
· memelihara shalatnya.
QS. As Sajdah (32) : 15
orang-orang yang apabila diperingatkan dengan ayat-ayat (Kami), mereka
menyungkur sujud dan bertasbih serta memuji Tuhannya, sedang mereka tidak
menyombongkan diri.

Spiritual by Kuliah Ilmu Ghaib